Latest Stories

Subscription

You can subscribe to Red Carpet by e-mail address to receive news and updates directly in your inbox. Simply enter your e-mail below and click Sign Up!

TOP 5 Most Popular Post

    Entri Populer

Recently Comments


News

Random

Home » » Nugget Ini Terjual Rp 73 Juta

Nugget Ini Terjual Rp 73 Juta

Kamis, 15 Maret 2012 | Posted in

Berita Aneh - Sebuah Chicken Nugget yang mirip dengan presiden pertama Amerika Serikat (AS) George Washington, berhasil terjual dengan harga lebih dari 5.000 dolar di situs eBay, dan mungkin saat ini menjadi pemegang rekor nugget termahal yang pernah dijual.

Bahkan, snack goreng ini berhasil menarik 71 tawaran di situs lelang internet tersebut sebelum akhirnya terjual sebesar 8.100 dolar (Rp 74 juta).
Sang pemilik, yakni Ribka Speight dari Dakota, Nebraska, telah menyimpan nugget tersebut didalam freezer selama tiga tahun sejak menemukannya saat keluargannya mengunjungi McDonalds.

“Saat saya membersihkan meja, saya melihat satu nugget dan mulai tertawa Aku mengambilnya untuk melihat lebih dekat,. Dan nugget itu dalam bentuk Presiden George Washington.” tulis Ribka pada postingnya di eBay.
“Saya memutuskan untuk membawanya pulang dan menunjukkan penemuan ini kepada suami saya,” tambahnya.

Ribka selanjutnya mengatakan bahwa setelah semua kegembiraan yang ia dapatkan, sekarang ia melelang nugget tersebut untuk mengumpulkan dana bagi kamp musim panas Gereja di Sioux, Iowa.

“Anda tidak hanya akan memiliki kesempatan untuk menjadi pemilik baru penemuan langka ini, tetapi Anda akan berinvestasi dalam kehidupan anak-anak.” tulisnya kepada para pembeli.

Iklan itu kemudian diakhiri dengan peringatan “Harap dicatat:. “Chicken McNugget Presiden George Washington” dibekukan tapi tidak dijual untuk konsumsi manusia”
Namun rupanya hal tersebut tidak menghentikan seorang penawar potensial untuk bertanya: “Apakah Chicken Nugget ini dilengkapi dengan saus?”

Follow any responses to the RSS 2.0. Leave a response

Leave a reply

0 komentar for "Nugget Ini Terjual Rp 73 Juta"